Jumat, 21 September 2012

Macam Macam Vitamin

Macam Macam Vitamin
Macam macam vitamin yang terdapat di bumi ini sangat banyak dan tubuh kita juga memerlukan macam macam vitamin tersebut. Kadangkala tubuh memerlukan vitamin dalam jumlah yang sedikit, namun tidak jarang pula tubuh memerlukan vitamin dalam jumlah banyak, seperti vitamin C untuk mengobati flu, dll.
Dalam artikel kali ini, kita tidak akan membahas tentang manfaat salah satu vitamin tertentu. Namun kali ini kita akan membahas tentang macam macam vitamin dan keterangan singkatnya secara garis besar. Macam-macam vitamin tersebut adalah:
1. Vitamin A: Vitmain ini sangat penting untuk menjaga kesehatan mata. Vitamin A dapat kita peroleh dari buah-buahan berwarna merah dan kuning, misal: wortel, cabe, pisang, pepaya, dll.
2. Vitamin B1: Vitamin ini sangat dibutuhkan untuk menjaga kesehatan kulit kita. Anda dapat memperoleh vitamin B1 dari makanan: gandum, kacang hijau, daging, beras, ragi, dsb.
3. Vitamin B2: Vitamin ini bermanfaat untuk mencegah sariawan, bibir pecah-pecah, mulut kering, dll. Vitamin B2 banyak terdapat pada sayuran segar, susu, kuning telur, kacang kedelai, dll.
4. Vitamin B3: Vitamin ini sangat penting untuk menjaga sistem pencernaan, mencegah insomnia, mual-mual, muntah, dll. Sumber makakan yang mengandung vitamin B3 antara lain adalah: buah-buahan, ikan, kentang, gandum, dll.
5.Vitamin C : Vitamin ini sangat penting bagi tubuh kita untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit seperti flu, dll. Kita dapat memperoleh vitamin C dari jeruk, tomat, nanas, jambu, sayuran, dll.
6. Vitamin D: Vitamin ini dapat menghindarkan kita dari kerusakan gigi, kejang otot, dan berbagai penyakit tulang. Kita dapat memperoleh vitamin D dari: susu, telur, minyak ikan, keju, dll.
7. Vitamin E: Vitamin E sangat penting untuk mencegah kemandulan pada pria dan wanita, mencegah gangguan syaraf dan otot, dll. Makanan yang mengandung vitamin E antara lain: kuning telur, ayam, ikan, kecambah, dll.
Macam macam vitamin diatas sangat penting untuk kita mengerti agar tubuh kita tidak kekurangan salah satu atau beberapa vitamin penting. Karena, kekurangan vitamin dapat menyebabkan terganggunya proses metabolism dalam tubuh, munculnya berbagai penyakit, hingga kecacatan.


http://manfaat.org/macam-macam-vitamin#

Manfaat Kumis Kucing

Manfaat Kumis Kucing
Manfaat kumis kucing untuk kesehatan ternyata tanaman obat ini banyak khasiatnya untuk mengobati bermacam penyakit, manfaat tanaman kumis kucing  dan kandungan Kumis Kucing mengandung glikosida orthosiphonin yang berkhasiat untuk melarutkan asam urat, fosfat dan oksalat, kandung kemih, empedu dan ginjal dari tubuh, dan manfaat kumis kucing sebagai obat pun bisa dibuat sendiri dengan mudah.
Tanaman Obat kumis kucing ini bisa digunakan untuk mengobati sejumlah penyakit seperti, infeksi ginjal akut dan kronis, rematik, tekanan darah tinggi, kencing manis, kencing batu serta infeksi kandung kencing.
Khasiat kumis kucing Untuk memperlancar pengeluaran air kemih
  • Siapkan Kumis Kucing 30 gram
  • Akar Alang-alang 30 gram
  • Meniran 30 gram
  • Semua dicuci sampai bersih
  • kemudian rebus dengan air sebanyak tiga gelas sampai mendidih dan sampai tersisa kira-kira 1.5 gelas air
  • Kemudian ramuan tersebut diminum 3x sehari sebanyak setengah gelas
Manfaat Kumis Kucing Untuk mengobati batu ginjal
  • Daun kumis kucing 25 gram
  • Daun ngokilo 25 gram
  • Daun meniran dengan akarnya 25 gram
  • Daun keji beling, dicuci 25 gram
  • Semua bahan diatas direbus dengan 4 gelas air sampai mendidih
  • Minum semua air rebusan itu dalam sehari
Manfaat Kumis Kucing Untuk mengobati batu ginjal dengan cara lain
  • Daun kumis kucing 3 genggam
  • Daun keji beling dicuci 5 helai
  • Kedua bahan tersebut direbus dengan 2 gelas air sampai mendidih
  • Diminum airnya 2x sehari, pagi dan sore, selama 10 hari
  • Sesudah 10 hari, ganti dengan air rebusan jagung muda, 1 x sehari
Manfaat Kumis Kucing Untuk Nyeri buang air seni
  • 1 sendok daun kumis kucing yang dilumatkan
  • 7 batang meniran
  • rebus dengan dua gelas air sampai air tinggal setengah
  • Minum air rebusan itu sebanyak 3x sehari
Manfaat Kumis Kucing Untuk Batu ginjal
  • 25 g daun kumis kucing
  • 25 g daun ngokilo
  • 25 g daun meniran dengan akarnya
  • 25 g daun keji beling, dicuci
  • Rebus dengan 4 gelas air sampai mendidih
  • Minum semua air rebusan itu dalam sehari
Atau
  • 3 genggam daun kumis kucing
  • 5 helai daun keji beling dicuci
  • rebus dengan 2 gelas air
  • Minum airnya 2x sehari, pagi dan sore, selama 10 hari.
  • Sesudah 10 hari, ganti dengan air rebusan jagung muda, 1x sehari.
  • Hindari makan daging kambing, durian serta makanan pedas
Khasiat Kumis Kucing Untuk Rematik
  • Sesendok kecil daun kumis kucing yang dilumatkan
  • 1 sendok makan daun meniran yang sudah dilumatkan juga
  • direbus dengan segelas air sampai airnya tinggal 3/4
  • Saring Lalu diminum
Khasiat Kumis Kucing Untuk Sakit pinggang
  • 7 helai daun dan 2 potong akar kumis kucing dicuci
  • Rebus dengan 1 gelas air
  • Biarkan satu malam, baru diminum
Khasiat Kumis Kucing Untuk Radang ginjal
  • 40 helai bunga dan daun kumis kucing
  • 3 belimbing waluh tua dicuci, dihaluskan
  • seduh dengan 2 gelas air. Minum 3x sehari
  • Lakukan selama 1 minggu
Khasiat Kumis Kucing Untuk Masuk angin
  • 1 sendok daun kumis kucing
  • dicuci dan direbus dengan segelas air sampai air tinggal setengah
  • Diminum sekaligus
Khasiat Kumis Kucing Untuk Demam
  • 100 g akar kumis kucing dicuci
  • direbus dengan 3 gelas air
  • Setelah mendidih, saring, dan ambil airnya
  • Minum air rebusan ini 1 gelas sehari


http://manfaat.org/manfaat-kumis-kucing#

Khasiat air kelapa muda untuk ibu hamil

Khasiat air kelapa muda untuk ibu hamil
Khasiat air kelapa muda untuk ibu hamil yaitu apabila rajin minum air kelapa muda terutama di trimester ketiga kehamilan maka air ketuban akan bersih dan bayi yang dilahirkan juga bersih kulitnya, lebat rambutnya dan bening matanya. Sejauh ini memang belum ada penelitian yang secara ilmiah kebenaran tersebut. Namun, air kelapa muda memang mengandung berbagai zat yang bermanfaat bagi ibu hamil. Zat-zat itulah yang barangkali secara tidak langsung membuat bayi menjadi lebih sehat sebagaimana disebutkan dalam saran tradisional itu.
Manfaat air kelapa muda untuk ibu hamil sebagai Elektrolit Alami
Air kelapa muda kaya dengan kandungan elektrolit, klorida, kalsium, potasium, magnesium, sodium, dan riboflavin. Sebagai isotonik alami yang kaya mineral dan memiliki elektrolit sama dengan elektrolit tubuh, air kelapa muda sangat bermanfaat untuk rehidrasi dan memulihkan stamina tubuh.
Ibu hamil membutuhkan lebih banyak air dibandingkan orang lain. Dehidrasi selama kehamilan dapat menyebabkan berbagai komplikasi, termasuk sakit kepala, kram, edema dan bahkan kontraksi yang dapat menyebabkan persalinan prematur.
Manfaat air kelapa muda untuk ibu hamil sebagai Diuretik Alami
Sebagai diuretik natural yang steril, air kelapa muda melancarkan air seni dan membantu membersihkan saluran kemih. Hal ini berkhasiat mengeluarkan zat-zat toksin dari tubuh dan mencegah infeksi saluran kemih– yang juga cukup umum terjadi pada wanita hamil.
Khasiat air kelapa muda untuk ibu hamil sebagai Anti penyakit
Air kelapa muda mengandung asam lauric, asam yang membantu melawan penyakit. Asam lauric yang terkandung dalam air kelapa sama dengan yang terdapat di air susu ibu dan memiliki karakteristik antijamur, antibakteri dan antivirus sehingga menjaga kesehatan ibu dan bayi dari virus seperti herpes dan HIV, protozoa giardia lamblia serta bakteri klamidia dan heliokobater.
Manfaat air kelapa muda untuk ibu hamil sebagai Membantu Pencernaan
Air kelapa juga dipercaya memperbaiki fungsi pencernaan. Selama kehamilan, plasenta memproduksi hormon progesteron yang memperlambat kontraksi otot lambung sehingga pencernaan pun melambat. Air kelapa dapat membantu meningkatkan kecepatan pencernaan.
Khasiat air kelapa muda untuk ibu hamil sebagai Meningkatkan HDL
Air kelapa muda tidak mengandung lemak dan kolesterol, bahkan menurut riset dapat meningkatkan kolesterol baik (HDL) di dalam tubuh.
Bila Anda tidak bisa mendapatkan air kelapa yang segar, kini telah tersedia air kelapa murni dalam kemasan siap minum yang dapat dibeli di supermarket.


http://manfaat.org/khasiat-air-kelapa-muda-untuk-ibu-hamil#

Selasa, 18 September 2012

7 Manfaat Tomat Bagi Kesehatan dan Kecantikan

Manfaat tomat bagi kesehatan dan kecantikan sangat banyak sekali, hal ini tidak lepas dari kandungan berbagai macam nutrisi penting dan vitamin pada tomat itu sendiri. Buah ini sudah begitu terkenal, bahkan di dunia kuliner tomat selalu menjadi bahan utama atau penghias masakan apapun di berbagai penjuru negara.

Sering kali kita berfikir jika manfaat tomat hanya baik untuk kesehatan mata saja. Namun jika kita telusuri lebih jauh, banyak sekali keuntungan lain yang bisa kita peroleh saat mengkonsumsi tomat. Berikut ini adalah 7 manfaat tomat untuk kesehatan maupun kecantikan.

Manfaat Tomat Bagi Kesehatan

manfaat tomat
1. Sumber Antioksidan
Tomat mengandung lycopene yang merupakan antioksidan yang mampu melindungi tubuh dari zat radikal bebas. Radikal bebas sangat berbahaya karena secara perlahan dapt merusak sel jaringan tubuh sehingga menyebabkan berbagai jenis pernyakit.

2. Menjaga Kesehatan Jantung
Tekanan darah tinggi dan kolesterol dapat diminimalisir dengan kalium dan vitamin B yang terdapat pada tomat. Selai itu senyawa ini juga dapat mencegah pernyakit lainnya seperti stroke dan serangan jantung.

3. Sumber Vitamin Alami
Satu buah tomat saja dapat mencukupi 40% kebutuhan vitamin C harian bagi tubuh. Selain itu tomat juga mengandung cukup banyak vitamin K dan zat besi.

4. Meredakan Diabetes
Sebuah study yang pernah dilakukan oleh Jouurnal of American Medical Assosiation menunjukkan bahwa dengan mengkonsumsi setidaknya 2 tomat setiap hari dapat mengurangi stres oksidatif diabetes tipe 2.

5. Mencegah Kanker
Berbagai penelitian berhasil mengungkap jika tomat dapat mencegah berbagai jenis kanker seperti kanker prostat dan usu besar. Hal ini disebabkan karena adanay lycopene yang menjadi antioksidan alami untuk mencegah pertumbuhan sel kanker.

Manfaat Tomat Untuk Kecantikan

6. Rambut Sehat
Kandungan vitamin A yang selama ini hanya dianggap baik bagi kesehatan mata, ternyata juga baik bagi kesehatan dan kekuatan rambut.

7. Mencerahkan Wajah
Lapisi kulit wajah anda dengan tomat dan diamkan selama kurang lebih 10 menit saja lalu perhatikan perbedaanya. Kulit wajah anda akan nampak cerah bersinar dalam seketika.

Itulah ketujuh manfaat tomat bagi kesehatan dan juga kecantikan. Dengan beberapa fakta di atas, tidak usah ragu lagi untuk mengkonsumsi tomat setiap hari dan rasakan manfaatnya.

http://ngenee.blogspot.com/2012/06/7-manfaat-tomat-bagi-kesehatan-dan.html

Gejala dan Penyebab Penyakit Kanker Payudara


Gejala dan Penyebab Penyakit Kanker Payudara

Informasi Seputar Gejala dan Penyebab Penyakit Kanker Payudara => dalam artikel berikut ini kami akan menguraikan sekilas informasi tentang apa itu ciri ciri atau tanda tanda gejala penyakit kanker payudara dan mengenal faktor faktor apa saja penyebab penyakit kanker payudara.
Informasi Tanda dan Gejala Penyakit Kanker Payudara
Bagi anda yang merasakan adanya benjolan aneh disekitar jaringan payudara atau bahkan salah satu payudara tampak lebih besar, Sebaiknya cepat berkonsultasi kepada dokter. Benjolan ini umumnya tidak menimbulkan rasa sakit, mulai dari ukuran kecil yang kemudian menjadi besar dan teraba seperti melekat pada kulit. Beberapa kasus terjadi perubahan kulit payudara sekitar benjolan atau perubahan pada putingnya.
Saat benjolan mulai membesar, barulah menimbulkan rasa sakit (nyeri) saat ditekan. Jika dirasakan nyeri pada payudara dan puting susu yang tidak kunjung hilang, sebaiknya segera memeriksakan diri kedokter. Puting susu yang mengkerut kedalam, yang tadinya berwarna merah muda dan akhirnya menjadi kecoklatan bahkan adanya oedema (bengkak) sekitar puting merupakan salah satu tanda kuat adanya kanker payudara. Hal lain adalah seringnya keluar cairan dari puting susu ketika tidak lagi menyusui bayi anda.
Informasi Faktor Faktor Penyebab Terjadinya Penyakit Kanker Payudara
Penyakit kanker payudara terbilang penyakit kanker yang paling umum menyerang kaum wanita, meski demikian pria pun memiliki kemungkinan mengalami penyakit ini dengan perbandingan 1 di antara 1000. Sampai saat ini belum diketahui secara pasti apa yang menyebabkan kanker ini terjadi, namun beberapa faktor kemungkinannya adalah :
  1. Usia, Penyakit kanker payudara meningkat pada usia remaja keatas.
  2. Genetik, Ada 2 jenis gen (BRCA1 dan BRCA2) yang sagat mungkin sebagai resiko. Jika ibu atau saudara wanita mengidap penyakit kanker payudara, maka anda kemungkinan memiliki resiko kanker payudara 2 kali lipat dibandingkan wanita lain yang dalam keluarganya tidak ada penderita satupun.
  3. Pemakaian obat-obatan, Misalnya seorang wanita yang menggunakan therapy obat hormon pengganti {hormone replacement therapy (HRT)} seperti Hormon eksogen akan bisa menyebabkan peningkatan resiko mendapat penyakit kanker payudara.
  4. Faktor lain yang diduga sebagai penyebab kanker payudara adalah; tidak menikah, menikah tapi tidak punya anak, melahirkan anak pertama sesudah usia 35 tahun, tidak pernah menyusui anak.
Beberapa penelitian mengungkapkan bahwa penyakit kanker payudara meningkat pada orang yang sering menghadapi kondisi stress (goncangan jiwa) dan juga bagi wanita yang sebelumnya mengalami menstruasi dibawah usia 11 tahun.

http://obatherbalkankerpayudara.com/gejala-dan-penyebab-penyakit-kanker-payudara.html

Manfaat Tomat Bagi Kesehatan

Manfaat Tomat Bagi Kesehatan – Semua orang pasti sudah pada tahu apa warna tomat. Ya, warna tomat yang merah cerah banyak membuat orang untuk segera memakannya saja. Tetapi tomat tidak hanya menarik karena warnanya yang indah tersebut, tapi karena tomat memang mempunyai banyak manfaat dan khasiat bagi kesehatan tubuh kita.
Kalau dirunut sejarahnya, tomat atau yang nama latinnya adalah Lyopercisum esculentum pada mulanya ditemukan di sekitar Peru, Ekuador dan Bolivia. Di Prancis, tomat dinamakan ‘apel cinta’ atau pomme d’amour. Dikatakan sebagai apel cinta, karena tomat diyakini mampu memulihkan lemah syahwat dan meningkatkan jumlah sperma serta menambah kegesitan gerakannya.
Tomat yang ada terdapat dipasaran umumnya memiliki 2 warna, yakni merah dan hijau. Dan keduanya memiliki perbedaan kandungan Vitamin C dan A yang bermanfaat untuk meningkatkan kekebelan tubuh. Buah Tomat yang berwarna merah memilliki kandungan Vitamin A dan C lima kali lebih banyak daripada yang berwarna hijau, dan tomat merah ini sangat baik dikonsumsi anak-anak sejak dini demi kesehatan mata dan lebih meningkatkan imunitas terhadap berbagai penyakit yang menyerang.
manfaat tomat bagi kesehatan manfaat tomat untuk kecantikan 284x300 Manfaat Tomat Bagi Kesehatan
Buah Tomat
Salah satu kandungan di dalam tomat yang paling bermanfaat adalah Lycopene yang merupakan salah satu jenis antioksidan vital alami. Lycopene berkhasiat membantu mencegah kerusakan sel yang dapat mengakibatkan kanker leher rahim, kanker prostat, kanker perut dan kanker pankreas.

MANFAAT TOMAT UNTUK MENGOBATI JERAWAT

Rebus tomat, lalu potong-potong. Gosokkan potongan tomat pada bagian yang berjerawat. Diamkan sepuluh menit, bilas wajah dengan air. Lakukan rutin sampai jerawat hilang.

MANFAAT TOMAT UNTUK KULIT WAJAH

Untuk membantu menghaluskan kulit wajah, Anda cukup meletakkan air jus tomat pada wajah. Sementara itu, untuk mencerahkan kulit, gunakan satu buah tomat yang telah dihancurkan.

MANFAAT TOMAT UNTUK MENGURANGI KOMEDO

Tomat juga berguna untuk mengurangi komedo. Caranya, haluskan tomat dan campur dengan madu. Sebarkan campuran pada wajah Anda dan biarkan selama 15 menit, lalu bilas dengan air hangat.
Tidak seperti sayuran lainnya, manfaat tomat tidak berkurang ketika dimasak. Sebaliknya, malah disarankan agar tomat diolah terlebih dahulu. Zat yang terkandung dalam tomat bermanfaat untuk menghancurkan radikal bebas ketika dimasak.
Dibawah ini adalah beberapa khasiat tomat bagi kesehatan selain hal yang telah kita bahas diatas :
  •  Membantu menurunkan resiko gangguan jantung.
  •  Menghilangkan kelelahan dan menambah nafsu makan.
  •  Menghambat pertumbuhan sel kanker pada prostat, leher rahim, payudara dan endometrium.
  •  Memperlambat penurunan fungsi mata karena pengaruh usia (age-related macular degeneration).
  •  Mengurangi resiko radang usus buntu.
  •  Membantu menjaga kesehatan organ hati, ginjal, dan mencegah kesulitan buang air besar.
  •  Mengobati diare.
  •  Meningkatkan jumlah sperma pada pria.
  •  Memulihkan fungsi lever.
  •  Mengatasi kegemukan.
100 gram tomat mengandung nutrisi sebagai berikut :
  •   Vitamin A: 1000 internasional unit (IU)
  •  Vitamin B: thiamine sebanyak 0.56 miligram
  •  Vitamin C: 23 miligram
  •  Vitamin K: jumlahnya tidak tentu
  •  Kalsium: 11 miligram
  •  Besi: 6 miligram
  •  Fosfor: 27 miligram
  •  Kalium: 360 miligram
  •  Protein: 1 gram
  •  Kalori: 20

http://www.azamku.com/manfaat-tomat-bagi-kesehatan.html

Manfaat Lidah Buaya

Oke sobat dengan suana yang cerah dipagi hari ni saya ingin menulis tentang manfaat lidah buaya. Banyak  tanaman dinunia ini yang mempunyai khasiat yang sangat hebat dalam menunjang kesehatan kita semuanya. salah satunya yaitu tumbuhan lidah buaya, sudah pada tau belum nih?.. Menurut yang saya baca di wikipedia Lidah Buaya (Aleo Vera) atau dalam bahasa latinnya yaitu Aloe baarbadensis Miller adalah tumbuhan yang dikenal sejak beribu-ribu tahun yang lalu yang bisa digunakan untuk penyubur rambut, penyembuh luka pada tubuh, dan perawatan kulit lainnya.
lidah buaya, manfaat lidah buaya, gambar lidah buaya, tanaman lidah buaya, khasiat lidah buaya
Yang paling dikenal sejak dahulu, manfaat lidah buaya yaitu digunakan sebagai penyubur rambut sebagaimana yang telah dituliskan di wikipedi tersebut. Dalam perkembangan teknologi yang sangat pesat saat ini, Tumbuhan lidah buaya ini diolah sedemikian rupa sehingga menjadi lebih bermanfaat dalam memanfaatkan khasiat yang terkandung didalamnya dan tumbuhan ini diolah sebagai bahan makanan dan minuman kesehatan dan sekaligus sebagai bahan baku industri farmasi dan kosmetika.
Oke saya akan menjabarkan beberapa khsasiat lain yang bisa diambil dari tanaman lidah buaya ini, langsung saja simak dibawah ini:
  • Merawat Kulit : tumbuhan ini bisa digunakan untuk merawat kulit agar tetap terjaga kelembapannya dan hampir 75% produk kosmetik saat ini mengandung intisari dari gel lidah buaya (aleo vera).
  • Penyubur rambut: ini dia yang sangat legendaris dari khasiat lidah buaya ini karena bisa digunakan sebagai penyubur rambut. Caranya sangat mudah untuk merawat rambut yang bisa dilakukan yaitu ambil 1 pelah darun lidah buaya dan kemudiankupas kulitnya sampai bersih. Setelah itu rendam dalam air selama 20 menit saja dan gosokkan pada kulit kepala (lakukan malam hari sebelum tidur) setelah itu keesokan hari bisa silahkan keramas dan lakukan ini selama 2 bulan untuk hasil yang maksimal.
  • Menghilankan Bekas luka : Seperti yang telah saya tulis sebelumnya yaitu tanaman ini bisa digunakan untuk menghilangkan bekas jerawat yang bisa sobat laukan atau praktekkan sendiri. Silahkan dibaca “cara menghilangkan bekas jerawat” untuk melihat cara penggunaannya secara benar dan tepat sasaran.
  • Menghilangkan Jerawat : Selain dapat menghilangkan bekas luka juga dapat digunakan untuk menghilangkan jerawat. Bagi sobat yang ingin jerawatnya hilang langsung saya baca cara mengunakan lidah buaya sebagai “cara menghilangkan jerawat“.
  • Luka bakar : Jika sobat terkena luka bakar langsung saja ambil daun lidah buaya dan kemudian kupas kulitnya kemudian bersihkan dengan air. Setelah itu remas sampai hancur dan gunakan untuk mengolesi kulit yang terbakar.
Itulah tadi beberapa manfaat lidah buaya yang bisa sobat manfaatkan untuk kesehatan anda, Pengetahuan memang sangat penting khususnya dalam bidang kesehatan karena kesehatan itu mahal harganya jadi kita bisa belajar dan sharing bersama disini untuk menambah wawasan kita. Oke cukup sekian dulu kawan, semoga tulisan ini bisa bermanfaat bagi sobat sekalian dan jangan lupa ya nantikan terus update postingan Blogger Indonesia. Salam blogger :) 


http://www.dasbor.web.id/manfaat-lidah-buaya